Kursus Membangun Rumah Tangga Bagi Calon Manten? Penting ga sih?

 


Perkawinan adalah sebuah penziarahan, di mana di dalam perkawinan, kita akan mampu mengetahui, mencintai, melayani Allah dan keluarga, serta menjadi kudus.

Apa itu MRT di Katolik?

Sebuah program persiapan perkawinan yang secara rutin diselenggarakan oleh Gereja Katolik di Keuskupan Agung Jakarta, yang disiapkan bagi para calon yang akan mengarungi bahtera rumah tangga.

Kursus ini meliputi berbagai macam topik mulai dari pengenalan diri, cinta, pengelolaan keuangan, menghadirkan kristus dan lain-lain.

Bagi para pasangan yang akan melangsungkan pernikahan ada baiknya untuk mengikuti kursus MRT terlebih dahulu, sebab dari kursus MRT ini bisa mendapatkan hal positif antara lain:

1. Saling meneguhkan iman

2. Meningkatkan pengetahuan sakramen perkawinan Katholik

3. Meningkatkan ketrampilan dalam menghidupi janji perkawinan

4. Mendapatkan kesaksian iman dari pasangan yg sudah menikah sebagai contoh bagi para calon Nikah

Gereja Katolik sangat menyarankan bagi pasangan yang akan menikah untuk bisa mengikuti kursus MRT terlebih dahulu sebagai bekal pasangan calon yang akan menikah untuk menjadi anggota keluarga di gereja Katholik.

Bagi umat katolik yang akan menikah, dan ketinggalan informasi tentang MRT gausah kuatir. Seksi Kerasulan Keluarga (SKK) Paroki Kranji kembali mengadakan program Membangun Rumah Tangga (MRT), pada tanggal 11 dan 12 Maret 2023 secara tatap muka (offline).

Cek flayer di bawah ini ya, buruan daftar kouta terbatas!