Bekasi, Selasa, 31 Mei 2022, pada pukul 19.30 wib telah diadakan Misa Penutupan Bulan Maria di Lingkungan Bernadeth 4 yang dipimpin oleh Romo Rido Eduard Simatupang, SVD. Misa tersebut bertempat di kediaman Bp Yohanes Haryoto. Misa dihadiri oleh 30 orang warga lingkungan.
Misa ini merupakan penutup dari rangkaian 9 kali doa rosario dan novena 3x Salam Maria yang sudah dilaksanakan mulai awal Mei 2022 oleh Warga Lingkungan Bernadeth 4 sbb :
Sebelum misa dimulai, warga lingkungan mengumpulkan kertas berisikan intensi/ujud pribadi yang akan didoakan usai misa.
Dalam homilinya, Romo Rido menyampaikan bahwa kunjungan Bunda Maria ke Elisabeth adalah suatu hal yang luar biasa. Pada zaman tersebut belum ada mobil atau gojek, padahal Bunda Maria harus berjalan ratusan kilometer dalam kondisi sedang mengandung. Tidak heran bayi dalam kandungan Elisabeth begitu kegirangan ketika disapa oleh Bunda Maria. Begitu pula, kita harus selalu berbahagia di kala Bulan Maria datang. Kita berkesempatan untuk terus mendaraskan doa kepada Bunda.
Setelah misa, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Lingkungan Bernadeth 4, Bp Antonius Vici Gayatri Hanggoro. Beliau mengucapkan terima kasih kepada Romo Rido dan umat yang telah berpartisipasi sehingga rangkaian 9 kali doa Rosario dan Novena 3x Salam Maria ini berjalan dengan lancar.
Kemudian, acara selanjutnya ialah pembakaran kertas intensi/ujud pribadi yang disambung dengan ramah tamah. Rangkaian acara pun berakhir sekitar pukul 21.30 wib.
Komsos Lingkungan Sta. Bernadeth 4